KJ 228 Datanglah Ya Roh Kudus (Veni, Sancte Spiritus) - Kidung Jemaat

KJ228_DatanglahYaRohKudus_KidungJemaat


KJ 228 Datanglah Ya Roh Kudus 
Veni, Sancte Spiritus
Kidung Jemaat

Mohon maaf, KJ228_DatanglahYaRohKudus_KidungJemaat belum ada konten, 
silahkan berkunjung kembali


Syair: Veni, Sancte Spiritus, Innocentius III (1161 – 1216) atau Stephen Langton, +/- 1228,
Terjemahan: Yamuger, 1983,
Lagu: Tradisi Gereja, +/- 1200

Klik di sini untuk mendengarkan musik …

re = d
3 ketuk (1 x 3)

  1. Datanglah, ya Roh Kudus,
    b’rikanlah cahayaMu,
    Sinar sorga yang baka.
    O Pengasuh kaum lemah,
    Pemberi anugerah,
    Suluh hati, datanglah!
  2. Kau Penghibur mahabaik
    dan Sahabat mahalaik,
    Penyegar dan Penyejuk,
    Kau menampung yang lelah,
    Kau tenangkan yang resah,
    Kau melipur yang sendu.
  3. Cahya beranugerah,
    curahkanlah kurnia
    dalam hati umatMu.
    Tanpa daya ciptaMu
    tiada insan yang kudus,
    tiada hidup yang teduh.
  4. Yang cemar sucikanlah,
    yang kersang siramilah,
    yang ced’ra sembuhkanlah;
    yang tegar lunakkanlah,
    yang beku cairkanlah,
    yang sesat arahkanlah.
  5. B’rilah pada umatMu
    yang percaya padaMu
    rahmat dalam tiap hal
    dan pahala mulia,
    mati bersejahtera,
    sukacita yang kekal.


KJ228_DatanglahYaRohKudus_KidungJemaat