Musik Referensi Ibadah 18 Juni 2023 - GKJ Bekti - Tema : PERUTUSAN DALAM PENDERITAAN

  Musik Referensi Ibadah 18 Juni 2023


Daftar Lagu 18 Juni 2023

"PERUTUSAN DALAM PENDERITAAN"

Roma 5:1-8 dan Matius 9:35-10:8, (9-23)

Dalam pelayanan-Nya, Yesus memerhatikan banyak orang. Hati-Nya penuh dengan belaskasihan dan belas kasihan itulah yang menggerakkan Yesus dalam pelayanan-Nya. Namun agaknya belas kasihan ini bukan sebatas prihatin atas kondisi fisik seseorang seperti ketika Ia berjumpa dengan orang buta, lumpuh, dll melainkan karena melihat kehidupan manusia saat itu tanpa adanya pengertian rohani. Mereka digambarkan bagai domba tak bergembala. Sungguh kasihannya manusia saat itu dan bisa jadi saat ini juga. Dalam situasi macam itulah tugas perutusan diberikan. Penderitaan manusia yang dilayani, diiringi juga dengan ancaman penderitaan yang akan dialami oleh pelayan itu sendiri. Paulus memaknai derita atau kesengsaraan dengan sangat perspektif yang sangat mulia. Bagi Paulus kesengsaraan akan menimbulkan ketekunan, ketekunan akan menimbulkan tahan uji dan tahan uji akan menimbulkan pengharapan. Maukah menerima perutusan dalam penderitaan macam itu?